Selasa, 06 Oktober 2015

Model Unik Fashion Rompi Batik 2 in 1 Karya Cinta Kids Fashion

Model Unik Fashion Rompi Batik 2 in 1 Karya Cinta Kids Fashion

Cinta Kids Fashion mencoba menggarap kreasi busana pria khususnya anak laki-laki untuk kebutuhan fashion show. Dengan tema casual yang cenderung pada baju simple, kami kreasikan dengan gaya mode nusantara yang fashionable. Cinta Kids Fashion memilih rompi batik sebagai baju fashion show anak laki laki, karena akan terlihat lebih keren sesuai umur mereka. Kita memilih paduan warna merah putih pada Rompi dan celana karena saat itu bertepatan dengan bulan Kemerdekaan Indonesia. Kesan yang ingin kita bangun adalah agar generasi penerus bangsa, selalu semangat menjunjung tinggi kemerdekaan dalam dirinya, dan tetap bangga terhadap budaya Nusantara. Berkah bertambah lagi ketika baju fashion show laki laki ini dapat membawa juara di Top Model Batik Nusantara, selamat ya Tristan.
juara-top-model-batik-nusantara

Projek baju rompi batik dan celana kami persembahkan untuk Tristan, anak multitalenta dari Kota Bekasi yang sudah malang melintang di dunia entertaint ibu kota. Bakat cerdas dan wajah ganteng yang dimiliki membawa berkah tersendiri untuk kebanggaan orang tua dan masyarakat. Tetap semangat menggapai cita-cita ya, terima kasih telah membawa karya Cinta Kids Fashion menemani kejuaraan fashion show di Top Model Batik Nusanatara, semoga semakin bersinar sampai puncak kesuksesan.
trend-fashion-pria-terbaru
Dalam karya rompi batik ini kami ingin membangun trend model fashion pria terbaru dengan merancang rompi batik bolak balik (2 in 1). 
Maksudnya adalah rompi batik ini dapat digunakan dengan 2 tipe model berbeda dengan cara dibalik, jadi seperti layaknya 2 baju dijadikan 1. Disini anda dapat memilih sesuai selera, apakah mau dengan model cenderung lebih banyak batiknya, atau memilih model cenderung lebih banyak kain polosnya. Trend rompi batik anak laki laki menggunakan tutup kepala seperti yang ada pada jaket. Banyak kesan yang timbul di model baju fashion anak ini. Kesan casual sporty namun tetap elegan dan berbudaya.
baju-fashion show-laki-laki,

Trend Rompi Batik Pria Berhasil Membawa Juara di Fashion Show Top Model Batik Nusantara

ALHAMDULILLAH tiba saatnya ajang pemilihan Top Model Batik Nusantara tahun 2015 berhasil mencantumkan nama Tristan sebagai salah satu kandidat juara. Senang sekali kami dapat ikut berpartisipasi dalam pembuatan busana untuk anak bangsa. Semoga dengan ajang fashion tersebut semakin memotivasi para anak negeri untuk lebih mencintai budaya Nusantara.
model-rompi-batik
Berbicara tentang model trend rompi batik Nusantara 2 in 1 beserta celananya berikut kami paparkan tentang modelnya :
  • Model Rompi Batik 2 Sisi
  • Bahan Batik Merah Putih dan kain katun halus
  • Tema : Casual Nusantara dengan kesan sporty untuk anak laki laki
  • Kesan Warna : Merah Putih Nasionalisme dan semangat kemerdekaan
  • Kesan kemerdekaan pada Bordir Lambang Garuda Indonesia
  • Kesan Batik Nusantara berbudaya luhur dan fashionable
Sekian artikel ini kami persembahkan bagi pecinta dan sahabat Cinta Kids Fashion. Bagi anda yang tertarik memesan baju fashion show silahkan langsung hubungi kami di kolom Cara Pemesanan atau Contact Person.